Sejarah Lanji

Sejarah

SEJARAH DESA LANJI

Nama Desa Lanji meneurut kisahnya tak lepas dari Kerajaan Mataram. Pada waktu itu ada seorang prajurit Kerajaan Mataram bernama Pakuwojo yang melarikan diri dari kejaran pasuukan Kerajaan Mataram karenan membawa lari pusaka kerajaan yaitu Keris Naga Sasra dan Sabuk Inten. Kerajaan Mataram memberi perintah kepada Ki Ageng Brintik untuk mencari Pakuwojo. Dalam pelariannya Pakuwojo selalu berpindah pindah karena kelelahan berlinduung dan berteduh di bawah pohon Walikukun atau Pohon Lanji yang waktu itu banyak tumbuh di daerah itu. Karena banyak pohon Lanji yang tumbuh di situ maka di namakan daerah itu Lanji.